6 : Evaluasi LoC


Populasi
Saya ragu ada yang mencetak score dibawah 20. Beberapa mungkin berada diantara 20-40. Jumlahnya pasti sangat sedikit. Yang terbanyak ada diantara 40-60, yang kita sebut ‘normal’. Mereka ini prestasinya biasa2 saja. Angin2an, labil. Kadang bagus, kadang kurang. Yang diatas 60 secara umum jumlahnya sedikit tetapi, saya rasa jumlahnya cukup signifikan. Diatas 80 sudah sangat jarang.

Statistik
Sebuah statistik membuktikan bahwa Business Corporate Excecutive dan elite Militer (USA) didominasi ILC dengan score rata2 65-80 dari skala 0-100. Menarik untuk dikaji bahwa bukan nilai maksimum yang jadi potensi sukses. Ini bermakna bahwa orang2 tersebut berpijak pada bumi kenyataan. Mereka mengakui adanya keterbatasan2 manusiawi. Memiliki ILC bukanlah jaminan sukses tetapi yang pasti memiliki potensi sukses lebih baik.

Yang sudah memiliki score tinggi sudah memiliki sikap yang sehat. Perlu dipahami bahwa ILC sangat rentan terhadap kegagalan yang ber-tubi2. Bagian dalamnya bisa terhajar sampai luka parah. Namun dengan menyimak artikel simulasi menyikapi kegagalan yang lalu, paling tidak anda sudah tahu bagaimana melindungi bagian yang rawan itu. Menyadari keterbatasan manusiawi bak mengenakan rompi anti peluru. Dan bersandar pada dikotomi ‘labil’ dan ‘stabil’. Mendung tak selamanya kelabu.

Mereka yang rata2 atau memiliki LoC berimbang masih punya ruang untuk meningkatkan LoC. Kabar baiknya, ada kemungkinan mereka duduk diatas harta karun ! Karena faktor2 internal mereka belum diexplorasi dan diexploitasi secara maksimal. Selama ini mereka terlalu pasip untuk mengembangkan diri. Mereka harus meningkatkan daya juangnya hingga mencapai level gigih.

Yang skorenya rendah tidak perlu berkecil hati. Peringkat bisa dinaikkan. Ini bukan masalah genetik seperti bentuk & tinggi badan, dll yang nyaris mustahil dirobah. Ini masalah attitude. Bagaimana kita menyikapi faktor2. Bagaimana kita menyikapi keberhasilan maupun kegagalan. Juga, mereka kemungkinan menyimpan FI yang masih terpendam. Sayang sekali jika potensi2 ini dibiarkan terkubur karena pembawaan fatalistik itu, bukan ?

Apapun hasilnya, apakah ILC atau non ILC, selalu kabar baik. Apakah peringkat LoC bisa berubah. Ya, bisa ! Gampangnya, ketika kita masih balita, score LoC kita pasti sangat rendah, nyaris tak berdaya terhadap faktor2 eksternal. Seiring dengan pertumbuhan usia, LoC makin naik. Kadar internal naik dan kadar eksternal turun. Sesudah ABG, terjadi perkembangan yang berbeda antara satu orang dengan yang lainnya. Ada yang mandeg, ada yang bertumbuh. Ada yang digempur kegagalan2 dan menjadi apatis. Ada yang diajari falsafah2 yang salah. Ada yang menuai keberhasilan2 kecil tetapi terus menerus dan LoC berkembang sehat.

Penutup
Semula saya berniat mengangkat materi Karir, Managerialship dan Enterpreneurship tetapi kemudian artikel ini bergulir ke hal2 yang lebih fundamental dan elementer. Akibatnya judul dan isinya menjadi tidak klop. Biarlah begitu. Tidak banyak manfaatnya saya mengangkat materi2 ‘intermediate’ jika ybs belum mencapai tataran ILC. Artikel ini menekankan Attitude dan Internalisasi faktor2 keberhasilan yang bisa menjadi modal awal dalam perjalanan anda mengarungi bahtera karir yang tak bertepi.

Ketika jabatan kita naik, makin banyak keputusan2 yang harus kita buat. Makin besar pula keputusan2 yang kita buat. Selain itu, makin banyak kita harus menentukan sikap. Semakin penting bagaimana kita menyikapi sesuatu. Celakanya tidak ada Fakultas Sikap. Mana ada ?

It is wise to keep in mind that neither success nor failure is ever final.~ Roger Babson

Sangat bijak untuk memahami bahwa baik keberhasilan maupun kegagalan tidak pernah final. Ingat, sukses is a journey, not destination.

Lanjutken ke 7. Dikotomi Labil & Stabil

0 komentar:

 

Xibroto Files

Friends

About Us

Xibroto Files Copyright © 2009 BeepTheGeek is Designed by Gaganpreet Singh